Climbing Roses
Dalam bahasa Indonesia, climbing berarti memanjat. Dengan demikian dapat dikatakan bahwa mawar ini tumbuh secara merambat pada pagar atau bangunan di dekatnya. Terdapat beberapa macam Climbing Rose, seperti; Climbing China, Ayrshire, Laevigate, Boursault, Sempervirens, Climbing Tea dan Climbing Bourbon.
Shrub Roses
Shrub Roses merupakan jenis bunga mawar yang mirip dengan Climbing Rose, yakni memiliki pertumbuhan merambat atau memanjat.
Modern Garden Rose
Mawar jenis ini termasuk mawar jenis semak, tapi mawar ini lebih modern. Modern Garden Rose ini merupakan keturunan dari Old Garden dengan bentuknya yang beragam. Bunganya pun bervarian, ada yang besar dan kecil. Selanjutnya, mawar Modern Garden Rose ini digolongkan menjadi dua kelompok berdasarkan karakteristik bunga dan ukurannya.
Mawar Hybrid Tea
Jenis mawar Hybrid Tea ini cocok untuk dijadikan bunga potong. Terdapat 5 hingga 6 bunga berukuran besar dalam satu batangnya. Umumnya, jenis mawar ini dimanfaatkan untuk disematkan di jas pengantin saat acara pernikahan.
Mawar Floribunda
Bunga mawar jenis ini memiliki bunga yang kecil. Terdapat sekitar 10 bunga pada satu batangnya. Jenis mawar ini tepat untuk pengisi taman di ruangan terbuka. Sifat tanaman bunga mawar yang rimbun dan bunganya yang terlihat mencolok dari jauh sangat indah dipandang.
Buck Roses
Pemberian nama Buck Roses ini merujuk pada seorang professor yang ahli dalam bidang hortikultura, yakni Griffith Buck dari Lowa University. Buck telah sukses menghasilkan lebih dari 90 varietas mawar. Menariknya lagi, mawar jenis ini dapat bertahan di musim dingin dan bertahan dari ancaman penyakit.
English Roses
Varietas mawar jenis ini mempunyai bau yang harum dan dapat berbunga berkali – kali. English Roses adalah hasil persilangan antara bunga Mawar Modern dan Old Garden.
Miniature Roses
Dari namanya sudah tergambar kalau ukuran bunga mawar jenis ini kecil. Miniature Roses berdiameter 2 sampai 5 cm. Meski ukurannya kecil, mawar ini dapat berbunga berkali – kali dalam satu tahun.
Demikian tadi jenis – jenis bunga mawar yang ada di dunia ini. Sebenarnya masih banyak varietas bunga mawar lainnya. Dengan mengetahui makna dari warna bunga mawar dan jenis – jenisnya ini diharapkan kita bisa memilah dan memilih manakah bunga mawar yang cocok untuk dijadikan hadiah dan mana yang cocok untuk ditanam sebagai pengisi taman.